Aipda Lukky Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Sambang Warganya

    Aipda Lukky Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Sambang Warganya
    Aipda Lukky Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Sambang Warganya
    Sukabumi, 18 Nopember 2023, Dalam rangka menjalin kedekatan dengan masyarakat, AIPDA Lukky Lukmanul Hakim, Bhabinkamtibmas Desa Datarnangka, melaksanakan kegiatan Door To Door System (DDS) pada hari Sabtu, 18 Nopember 2023, pukul 11.00 WIB, di Kp. Bojong Koneng Desa Datarnangka, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi. Dalam suasana yang penuh keakraban, warga dengan hangat menyambut kedatangan Bhabinkamtibmas. Kegiatan DDS ini tidak hanya menjadi ajang silaturahim, namun juga sarana bagi masyarakat untuk berdialog langsung dengan aparat kepolisian. AIPDA Lukky Lukmanul Hakim menyampaikan beberapa poin penting kepada warga, sejalan dengan Program Kapolres Sukabumi yang dijuluki dengan jargon AA DEDE PRESISI CURHAT DONG (Agamis, Aman, Disiplin, Empati, Dialogis, Efektif, dan Efisien). Salah satu poin utama yang disampaikan adalah mengajak warga untuk bersikap proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. "Kami mengingatkan agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi bencana alam seperti banjir dan longsor, terutama saat musim hujan, " ungkap AIPDA Lukky Lukmanul Hakim. Dalam suasana yang santai, warga diajak untuk bercurhat kepada Bhabinkamtibmas sebagai bagian dari upaya membangun kepercayaan dan kedekatan antara kepolisian dan masyarakat. Himbauan juga disampaikan kepada para remaja, anak-anak, dan wanita untuk menghindari perilaku negatif seperti kenakalan remaja, seks bebas, narkoba, tawuran, miras, serta penggunaan knalpot bising. AIPDA Lukky Lukmanul Hakim juga menyoroti isu serius, yakni upaya pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). Warga diminta untuk segera melaporkan apabila mengetahui adanya peristiwa tersebut, sebagai langkah preventif untuk menjaga keamanan di wilayah Desa Datarnangka. Terakhir, masyarakat diingatkan untuk berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas melalui WhatsApp (WA) 085798224200 apabila menemui kendala atau memiliki informasi seputar kamtibmas.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Sagaranten Polres...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Cidahu Akhmad Suryana Gotong Royong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panen dan Tanam Padi Bersama, Dorong Ketahanan Pangan Nasional di Merauke
    Panglima TNI Berikan Pengarahan pada Apel Danrem Dandim Terpusat Tahun 2024
    Tim Voli Putra Putri Polda Jatim Raih Tiket Babak Final di Kapolri Cup 2024
    Raih Sertifikat TedQual dari UNWTO, Pariwisata Trisakti Mendunia!

    Ikuti Kami